Ketua Komisi 3 DPRD Sulut, Andrei Angouw
Manado – Menarik menunggu siapa yang akan menduduki kursi ketua DPRD Sulut pengganti Steven Kandouw yang maju di Pilkada Sulut. Nama Andrei Angouw disebut-sebut paling berpeluang. Setidaknya dari pendapat pengamat politik Taufik Tumbelaka, posisi Angouw sebagai bendahara DPD PDIP Sulut menjadi salah-satu pertimbangan DPP PDIP.
“Selain struktur di PDIP Sulut sebagai bendahara, kontribusi Angouw pada aktifitas partai cukup signifikan sehingga tak salah jika Angouw paling berpeluang dipercayakan menjadi ketua DPRD,” ujar Tumbelaka kepada BeritaManado.com, Selasa (13/10/2015).
Meski begitu beberapa nama lain seperti Jems Tuuk, Teddy Kumaat dan Ivone Bentelu menurut Tumbelaka tak bisa diabaikan. “Karena keputusan akhir pada DPP sehingga nama-nama lain juga berpeluang,” tukas Tumbelaka.
Diketahui, memiliki 13 kursi PDIP menjadi penguasa di gedung cengkih. Anggota F-PDIP yang menduduki kursi pimpinan DPRD Sulut diantaranya, Steven Kandouw, ketua DPRD, ketua fraksi Franky Wongkar, ketua komisi 3 Andrei Angouw dan ketua badan legislasi Teddy Kumaat. (jerrypalohoon)