Manado, BeritaManado.com – Rektor Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, Prof Dr Ir Oktovian Berty Alexander Sompie MEng IPU, menyambut baik peresmian jalur penerbangan Manado-Narita (Jepang), Kamis (2/3/2023) dini hari.
Secara khusus dirinya mengapresiasi Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey, sosok yang memberikan andil besar bagi keberhasilan pembukaan jalur penerbangan Manado-Narita.
Peresmian jalur penerbangan baru ini pun dinilai akan sangat berdampak luas, tak terkecuali bagi dunia pendidikan.
“Apresiasi luar biasa karena sangat mendukung kerja sama Pemerintah Indonesia, khususnya Provinsi Sulawesi Utara dalam dunia Pendidikan Tinggi,” ungkap Rektor Prof Berty Sompie, kepada BeritaManado.com, Kamis (2/3/2023).
Hal ini tentunya bukan tanpa dasar, sebab secara tidak langsung, pembukaan jalur penerbangan Manado-Narita akan menunjang kerja sama di bidang pendidikan dengan sejumlah perguruan tinggi Jepang.
“Khususnya Unsrat yang punya kerja sama dengan Perguruan tinggi di Jepang. Alumni Jepang cukup banyak, termasuk yang sementara belajar di Jepang,” pungkas Rektor Berty Sompie.
Di sisi lain, penerbangan perdana ini diawali dengan seremonial Inaugural Flight Manado-Tokyo (Narita) yang dihadiri beberapa kepala daerah dan perwakilan manajemen dari Garuda Indonesia.
Gubernur Olly Dondokambey berterima kasih atas peran semua pihak yang telah mendukung penerbangan perdana.
“Semua karena kasih karunia Tuhan yang maha kuasa, sehingga ini bisa terwujud,” kata Olly.
Adapun sebelumnya, Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Kanasugi Kenji, mengunjungi Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) Manado, Selasa (28/2/2023).
Kedatangannya ke Unsrat disambut Rektor Prof Berty Sompie, didampingi Wakil Rektor 1, Prof Dr Ir Grevo S Gerung, Wakil Rektor 2, Dr Ronny Maramis SH MH, Wakil Rektor 4, Prof Dr Ir Sangkertadi DEA, dan Dr Ir Renny Umboh selaku pengelola kelas Internasional Unsrat.
Pertemuan tersebut merupakan lanjutan dari kunjungan Atase Pendidikan Kedubes Jepang, Yuriko Kawakubo, guna memfasilitasi pertukaran mahasiswa dan dosen, serta yang ingin studi ke Jepang.
(jenlywenur)