Bitung – Proses verifikasi berkas pendaftaran Bacaleg Partai Golkar Kota Bitung sempat terkendala dengan Surat Keputusan (SK) kepengurusan.
Menurut Ketua DPD II Partai Golkar Kota Bitung, Pricylia Cindy Wurangian, memang ada perbaikan SK seiring dengan pergantian pengurus DPD I Sulut dari Vreeke Paruntu ke Tetty Paruntu.
“Memang di Silon SK masih versi Pak Vreeke dan yang kami lampirkan di pendaftaran Bacaleg SK versi Ibu Tetty,” kata Cindy kepada sejumlah Wartawan, Minggu (15/07/2018).
Cindy menjelaskan, proses pergantian pengurus terjadi bertepatan disaat proses verifikasi Parpol sementara berjalan, yang kebetulan tampuk pimpinan Partai Golkar masih dijabata Vreeke.
“Namun itu tidak jadi masalah, karena proses perbaikan sementara dilakukan dan KPU memakluminya,” katanya.
Ia juga mengaku sudah melaporkan ke pengurus DPD I soal data SK di Silon yang belum diperbaiki mengikuti pergantian pengurus yang baru.
“Dalam waktu dekat DPD I akan melakukan perbaikan setelah berkoordinasi dengan DPP,” katanya.
(abinenobm)