MANADO – Mengakhiri periode pelayanan 2005-2010, Komisi Pemuda-Remaja (KPR), Kerapatan Gereja Protestan Minahasa (KGPM), akan melaksanakan Studi Pelayanan Yokyakarta-Jakarta awal Nopember mendatang.
Seperti yang dikatakan Wakil Sekretaris KPR KGPM sekaligus Ketua Tim Kerja Studi Pelayanan Pemuda Remaja KGPM, Pnt Steven Lintong ST, Selasa (13/10), mengatakan bahwa, Studi Pelayanan ini adalah implementasi dari keputusan Rapat Konsultasi Pemuda di KGPM Sola Gratia Kiawa, Nopember tahun 2008.
WAKTU DAN AGENDA PELAKSANAAN :
Studi pelayanan ini akan berlangsung 5 hari yaitu tanggal 4 – 6 Nopember 2009 di Yokyakarta dan 7 – 8 Nopember 2009 di Jakarta.
TEMA DAN SUB TEMA :
Tema : “LEADER(SHIP) INTEGRITY”
Sub Tema : Menjadi Pemimpin yang Misioner dan Berwawasan Luas dalam Semangat Kebangsaan.
BENTUK/AGENDA KEGIATAN :
o DIALOG KEPEMUDAAN DENGAN MENPORA RI
o DIALOG KEBUDAYAAN DENGAN SRI SULTAN HAMENGKUBUWONO X
o SHARING/STUDI PELAYANAN DENGAN PEMUDA REMAJA GEREJA SE-JAWA (YOKYAKARTA dan JAKARTA)
o PAGELARAN SENI DAN BUDAYA melibatkan antara lain Tim Kreatif Studi Pelayanan dan Congregational Theater Center (CTC) KGPM
o Mengunjungi tempat-tempat wisata