Manado – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut, perlu mengambil langkah antisipasi dalam menstabilkan harga bawang merah dan bawang putih dipasaran. Apabila terus dibiarkan, dapat dipastikan bahwa semakin meroketnya harga tersebut, dapat mengganggu stabilitas perekonomian warga Sulut.
Sebagaimana diutarakan anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulut, Victor Mailangkay kepada beritamanado. Fenomena kenaikan harga bawang putih dan bawang merah ini, sudah terjadi di sejumlah daerah, termasuk Sulut. “Fenomena kenaikan harga bawang merah dan putih, sangat fantastis. Itu sebabnya demi kepentingan perekonomian daerah, Pemprov harus mencari solusinya,” ujar Mailangkay.
Lanjut dijelaskan Politisi Partai Golkar ini, instansi terkait, dalam hal ini Dinas Perdagangan dan Perindustrian, harus segera turun tangan, bukan hanya berdiam saja. “Jangan berdiam saja, perlu mengambil langkah antisipasi agar masyarakat dapat menikmati harga bawang yang stabil,” pungkas Mailangkay. (oke)