Minut, BeritaManado.com – Pegawai Negeri Sipil (PNS) masih jadi pekerjaan yang banyak dimimpikan masyarakat Indonesia.
Terbukti dengan banyaknya pelamar untuk berebut kuota yang dibuka setiap tahun.
Kali ini, Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara (Minut) oleh pemerintah pusat, kembali mendapat kuota Calon PNS (CPNS) sebanyak 316 kursi.
Bupati Minut Joune Ganda kepada BeritaManado.com merincikan formasi kursi CPNS 2021, yaitu Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Guru sebanyak 160 formasi, CPNS Tenaga Kesehatan 136 formasi, dan CPNS Tenaga Teknis 20 formasi.
“Iya benar. Tahun ini Pemkab Minut mendapat kuota penerimaan CPNS,” ujar Bupati Joune.
Dilansir dari Suara.com, jaringan BeritaManado.com, buat calon pelamar yang sudah lama menanti informasi, berikut alur seleksi CPNS 2021:
- Pengumuman Seleksi 30 Mei s.d. 13 Juni 2021
- Pendaftaran Seleksi 31 Mei s.d. 21 Juni 2021
- Seleksi Administrasi dan Pengumuman Hasilnya 1 Juni s.d. 30 Juni 2021
- Masa sanggah 1 Juli s.d. 11 Juli 2021
- Pelaksanaan SKD CPNS (CAT BKN) Juli s.d. September 2021
- Seleksi Kompetensi PPPK Non Guru (CAT BKN) Juli s.d. September 2021 (setelah SKD CPNS selesai di masing-masing lokasi)
- Seleksi Kompetensi PPPK Guru (CBT Kemendikbud) Tes 1: Agustus 2021, Tes 2: Oktober 2021, Tes 3: Desember 2021
- Pelaksanaan SKB CPNS September s.d. Oktober 2021
- Pengumuman Akhir dan Masa Sanggah November 2021
- Penetapan NIP CPNS/Nomor Induk PPPK Desember 2021.
Bupati Joune turut menghimbau pelamar agar dapat mengetahui pengumuman atau informasi lain terkait rekrutmen CPNS 2021 melalui sumber terpercaya seperti website dan media sosial resmi milik pemerintah.
Berikut rincian formasi CPNS Minut Tahun 2021:
(Finda Muhtar)