Amurang – Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE, Kamis (6/2) menghadiri rapat koordinasi dan sosialisasi bidang mineral dan batubara IUP di Jakarta.
Keikutsertaan Paruntu pada pertemuan tersebut terkait pelaksanaan pengolahan dan pemurnian mineral dalam negeri. Hadir pada acara itu wakil Menteri ESDM, Susilo Siswohusodo.
“Kehadiran bupati untuk ikut membicarakan persepsi terkait kegiatan pertambangan di tahun 2014 termasuk soal larangan pemerintah daerah melakukan ekspor bahan mentah atau tanah dan air dari produk pertambangan oleh kementerian ESDM,” jelas Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Minsel Sonny Makaenas.
Pada kesempatan tersebut, Paruntu menyampaikan dukungan penuh bila di tahun 2014 ini kementerian melarang melakukan pengeksporan bahan mentah.
”Kami pemerintah mendukung kebijakan ini. Karena yang bisa diijinkan untuk diekspor adalah sumber daya mineral yang sudah dimurnikan. Bupati juga memintakan untuk setiap Perusahaan wajib memberikan nilai tambah sebelum diekspor,” katanya.
Diketahui Bupati didampingi langsung Kepala Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Pengky Terok. *