Ratahan, BeritaManado.com – Sejumlah ruas jalan lorong di pusat Kota Ratahan terus dibenahi pihak Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).
Hal tersebut dilakukan sebagai wujud atas komitmen Pemkab melalui Bupati James Sumendap SH, untuk menyiapkan infrastruktur jalan yang memadai di seluruh pelosok Minahasa Tenggara.
Kepala Dinas PUPR Mitra Ir Welly Munaiseche melalui PPTK Maxi Lembong menjelaskan, melalui program peningkatan jalan IKK Ratahan tahap ketiga, dialokasikan anggaran senilai Rp1,5 miliar lebih untuk pelebaran dan pengaspalan sejumlah ruas jalan lorong.
“Ada tiga segmen untuk anggaran pelebaran sekaligus pengaspalan jalan lorong di ibukota. Untuk segmen satu jalan Puskesmas-Polsek Ratahan, segmen dua dan tiga di Kelurahan Lowu Satu,” jelas Maxi kepada Berita Manado, Jumat (7/7/2017).
Lanjuta Maxi, saat ini pihak kontraktor sementara melaksanakan pekerjaan peleberan. Nantinya menurut Dia, lebar ruas jalan lorong setelah diaspal hotmix akan menjadi 5 meter.
“Kepada pengguna jalan kami menyampaikan permohonan maaf karena proses pekerjaan proyek ini akan menganggu kelancaran lalulintas, diharapkan selaku pengguna jalan dapat memahaminya,” tukas Maxi. (rulan sandag)