Tondano – Gelaran Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 sudah didepan mata. Pasca penetapan calon legislatif (caleg) tanggal 9 April 2013 nanti, bisa dipastikan partai politik peserta Pemilu mulai menjalankan aksinya untuk membidik konstituen sebagai pemegang hak suara, termasuk para pemilih pemula.
Hal ini diakui sejumlah pimpinan Parpol sebagai suatu yang wajar. Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) Denny Rompas, bahwa pemilih pemula merupakan potensi suara yang harus direbut.
“Mereka harus direbut, namun dengan cara yang benar. Jadi partai manapun dalam merebut simpati para pemilih pemula harus dengan upaya yang santun, karena bukan tidak mungki diantara mereka ada yang akan menjadi kader partai di masa yang akan datang,” ujarnya.
Ditambahkan Rompas, setiap partai perlu memberikan pendidikan politik yang baik dan benar kepada seluruh lapisan masyarakat termasuk pemilih pemula.
Baik buruknya generasi suatu daerah, juga turut ditentukan dari sejauh mana upaya Parpol memberikan politik kepada mereka.(ang)