Tondano – Pemerintah Kabupaten Minahasa dan segenap lapisan masyarakat yang ada menjalin sinergitas untuk mensukseskan agenda Visit Pesona Minahasa 2017. Hal itu sebagaimana harapan Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi yang dikatakan dalam berbagai kesempatan tatap muka dengan jajaran bahkan masyarakat umum.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Minahasa Agustivo Tumundo SE MSi mengatakan bahwa untuk mewujudkan hal itu Pemkab Minahasa akan melaksanakan pertemuan dengan semua stakeholder di bidang pariwisata, Rabu (18/1/2017) besok di BPU Tondano.
Menurut Tumundo, berbagai agenda telah disiapkan untuk digelar setiap bulan sepanjang tahun 2017 ini. Beberapa diantaranya Karnaval Bendi Hias, Parade Budaya Minahasa, Lomba Olahraga, Lomba Kesenian dan lain sebagainya. Semuanya itu akan disuguhkan untuk masyarakat Minahasa sendiri dan tentu saja bagi para wisatawan yang dating berkunjung.
“Atas nama pemerintah, saya mengharapkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, demi suksesnya agenda ini. Dengan demikian di masa yang akan dating, sektor pariwisata kita akan dilirik wisatakan maupun investor dalam dan luar negeri,” kata Tumundo kepada BeritaManado.com, Selasa (17/1/2017). (frangkiwullur)