Jakarta – Harapan masyarakat yang sempat kendur mengenai pemekaran Kota Langowan dari daerah induk Kabupaten Minahasa masih punya harapan untuk terwujud. Hal itu dikatakan salah satu Staf Ahli DPR RI Emmanuel Tular kepada BeritaManado.com, Jumat (23/6/2017) siang.
Menurutnya, peluang tersebut bakal terbuka di tahun 2018 mendatang. Saat ini sudah ada beberapa calon daerah otonomi baru dari beberapa wilayah di Indonesia yang melakukan kunjungan ke DPR RI untuk sekedar menindaklanjuti upaya yang sudah pernah dilakukan beberapa waktu lalu.
“Menurut saya peluang untuk dimekarkan paling memungkinkan yaitu untuk kabupaten atau kota. Sementara hal yang sulit terwujud yaitu pemekaran provinsi,” katanya.
Tular yang juga berencana untuk maju kembali sebagai Calon Anggtoa DPD RI dari Dapil Sulawesi Utara ini menjelaskan bahwa pemekaran kabupaten atau kota tidak akan mempengaruhi Pemilu 2019.
Sementara jika ada pemekaran provinsi, maka itu akan berpengaruh pada distribusi wakil rakyat untuk DPR RI dan DPD RI, sementara tahun 2018 mendatang pemerintah dan lembaga terkait sudah akan fokus untuk mensukseskan Pemilu dan bukan untuk mengatur peta distribusi jumlah kursi dari dapil daerah induk dan yang dimekarkan. (frangkiwullur)