
Kalawat-Pemerintah Desa Watutumou II Kecamatan Kalawat Kabupaten Minahasa Utara, dibawa kepemimpinan Hukum Tua Defli Bawanda, mulai menyusun program kerja untuk tahun 2018.
Bertempat di balai desa setempat, Senin (2/10/2017) digelar musyawarah desa tentang Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Watutumou II tahun anggaran 2018 yang melibatkan pemerintah desa, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakat.
“Rapat hari ini dipuàtuskan sejumlah program kerja tahun 2018 untuk bidang pembangunan diantaranya rabat beton jala desa, drainase, sarana air bersih, budi daya rica sebagai produk unggulan desa, perbaikan tanggul halaman, dan Pos Kesehatan Desa (Poskesdes),” ujar Hukum Tua Desa Watutumou II Defli Bawanda kepada BeritaManado.com.
Sementara di bidang pemberdayaan, akan dilaksanakan pelatihan kaum perempuan, pengadaan sarana olahraga, pelatihan keterapilan pemuda, makanan tambahan bagi ibu hamil, bayi dan balita, bantuan peralatan sekolah siswa SD dan SMP anak keluarga kurang mampu, dan sebagainya.
“Terimakasih kepada BPD, lembaga-lembaga kemasyarakatan desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, perangkat desa, dan seluruh masyarakat yang menghadiri musyawara ini. Tuhan kiranya akan campur tangan dengan segala rencana kerja pamerintah desa tahun anggaran 2018 yang telah kita sepakati bersama,” pungkasnya.(findamuhtar)