Mitra, BeritaManado.com – Perusahan Listrik Negara (PLN) lagi-lagi berulah dengan melakukan pemadaman aliran listrik secara sepihak.
Ulah PLN dengan melakukan pemadaman hampir setiap hari ini spontan menuai protes keras berbagai kalangan.
Di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), warga mempertanyakan kembali maraknya pemadaman listrik oleh PLN.
“Atas nama rakyat Minahasa Tenggara menyayangkan pemadaman listrik yang terjadi berjam-jam setiap hari,” tegas Ketua Forum Peduli Pembangunan Daerah (FPPD) Mitra Reigen Pantow, Minggu (22/5/2016).
Lebih ironis diungkapkan Ketua PK KNPI Touluaan Selatan ini, pemadaman dilakukan tanpa info yang jelas, artinya tidak diketahui alasan dari PLN dalam melakukan pemadaman listrik.
“Karena itu, atas nama rakyat Minahasa Tenggara saya meminta PLN bertangungjawab atas pemadaman sepihak ini. Sebab banyak yang sudah dirugikan dari kondsi ini,” kata Pantow.
Ia pun menyebutkan, bahwa kinerja dari PLN telah mencederai semangat pemerintahan Joko Widodo untuk memberikan pelayanan cepat dan baik bagi rakyat.
“Kalo PLN akan terus melakukan aksi pemadaman secara sepihak tanpa ada informasi resmi, kami bakal melakukan demo,” ujar Reigen.
“Kami minta juga GM PLN Sulutenggo untuk memberi klarifikasi apa yang salah di sini. Jangan-jangan ada yang tak beres di PLN cabang atau area,” tamba Pantow. (rulansandag)