
Manado, BeritaManado.com – General Manager (GM) Pelindo Regional 4 Manado, Nurlayla Arbie, melakukan kunjungan inspiratif ke Komunitas Literasi Sulawesi Utara pada Jumat (25/4/2025).
Kunjungan ini sebagai bagian dari komitmen Pelindo dalam mendukung pembangunan sosial dan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Sulawesi Utara.
Selain itu, kunjungan ini merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pelindo yang menitikberatkan pada penguatan budaya literasi, khususnya di wilayah pesisir dan pelabuhan.
Dalam pertemuan tersebut, Nurlayla Arbie berdialog bersama Faradila Bachmid, Duta Baca Sulawesi Utara.
Diskusi hangat ini membuahkan sejumlah gagasan kolaboratif, termasuk usulan program pengembangan masyarakat yang fokus pada literasi di desa-desa binaan Pelindo.
Nurlayla Arbie menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap upaya Komunitas Literasi Sulawesi Utara dalam menciptakan ruang-ruang belajar alternatif yang terbuka dan inklusif.
“Kami percaya bahwa pelabuhan bukan hanya gerbang logistik, tetapi juga simpul kehidupan sosial dan budaya masyarakat. Kehadiran Komunitas Literasi di tengah-tengah masyarakat adalah sebuah pengingat penting bahwa pembangunan harus menyentuh semua aspek, termasuk pendidikan dan literasi. Pelindo dapat berperan sebagai simpul dalam akses literasi hingga ke pelosok daerah,” ujar Nurlayla.
Komunitas Literasi Sulawesi Utara dikenal sebagai salah satu gerakan literasi akar rumput yang konsisten mengembangkan minat baca dan menulis di kalangan generasi muda, terutama di daerah pesisir dan pelosok.
Mereka secara aktif menggelar kegiatan seperti kelas membaca, pelatihan menulis, donasi buku, hingga perpustakaan keliling yang menjangkau anak-anak di kawasan pelabuhan dan pulau-pulau kecil.
Diharapkan kunjungan tersebut menjadi langkah awal untuk menjalin kolaborasi yang lebih berkelanjutan di masa depan.
Duta Baca Sulawesi Utara, Faradila Bachmid menyambut baik kehadiran GM Pelindo Regional 4 Manado dan menyatakan bahwa dukungan dari pihak pelabuhan sangat berarti bagi gerakan literasi di daerah.
“Kami merasa tersentuh dengan perhatian yang diberikan oleh Pelindo. Kunjungan ini menjadi bukti bahwa dunia usaha juga memiliki peran penting dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, terutama di kawasan-kawasan yang selama ini kurang terjangkau,” katanya.
Menutup kunjungan tersebut, GM Pelindo Regional 4 Manado mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menghidupkan semangat membaca dan berbagi pengetahuan.
Pelindo, katanya, akan terus berupaya menjadikan pelabuhan sebagai pusat pertumbuhan yang tidak hanya unggul secara ekonomi, tetapi juga inklusif secara sosial dan budaya.
Kegiatan ini menjadi salah satu wujud nyata komitmen Pelindo dalam mendorong pembangunan berkelanjutan melalui kolaborasi dengan komunitas lokal.
(***/srisurya)