Trustworthy News
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Agama dan Pendidikan
  • Hukum dan Kriminalitas
No Result
View All Result
BeritaManado.com: Berita Terkini Kota Manado, Sulawesi Utara
No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan
Home Kota Manado

Pelindo Manado Gandeng Kejati Sulut Gaungkan Semangat Integritas di Hari Kebangkitan Nasional

by Sri Surya
Selasa, 20 Mei 2025, 21:12 pm
in Kota Manado
A A
  • 1share
Peringatan Hari Kebangkitan Nasional di Pelindo Manado

Manado, BeritaManado.com – Pelindo Regional 4 Manado bekerja sama dengan Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara (Kejati Sulut) menggelar kegiatan pembinaan integritas bertajuk “Dari Hati untuk Negeri: Integritas dalam Setiap Langkah”, bertempat di Terminal Penumpang Pelabuhan Manado.

Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh pada tanggal 20 Mei 2025.

Acara ini menjadi momentum penting dalam meneguhkan semangat nasionalisme dan memperkuat nilai-nilai integritas di lingkungan kerja, khususnya dalam sektor pelayanan publik.

Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara diundang sebagai narasumber utama dalam kegiatan ini, yang diikuti oleh seluruh jajaran manajemen dan pegawai Pelindo Manado.

Dalam sesi materi, pihak Kejaksaan Tinggi membawakan paparan bertema “Dari Hati Untuk Negeri: Integritas di Setiap Langkah”.

Asisten  Perdata  dan  Tata  Usaha  Negara  Kejaksaan Tinggi Sulut Dr. Frenkie Son, SH., MM.,  MH mengatakan, integritas harus dimiliki oleh setiap pegawai di lingkungan Pelindo Regional 4 Manado.

“Artinya ketika pegawai mempunyai  Integritas yang baik dan sungguh-sungguh dalam melaksanakan tugasnya maka mereka akan terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan,” ujar Frenkie.

Tugas pokok dan wewenang yang diberikan berdasarkan job deskripsi, maka mereka akan melaksanakan dengan sungguh-sungguh dan mereka bahagia.

Dengan demikian, mereka akan melaksanakan tugas sesuai dengan standar operasi prosedur Pelindo.

“Harapan saya untuk para pegawai yang ada di lingkungan Pelindo Regional 4 Manado, mereka betul-betul menyadari bahwa ketika mereka ditempatkan untuk bekerja di Pelindo Regional 4 Manado itu rencana Tuhan yang indah sehingga mereka bisa melaksanakan tugas dengan baik untuk kemajuan perusahaan dan bisa melaksanakan tugas pelayanan ke masyarakat pengguna pelabuhan,” kata Frenkie.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan Ikrar Komitmen Integritas oleh seluruh karyawan yang dipimpin langsung oleh Nurlayla Arbie, General Manager Pelindo Regional 4 Manado.

Setelah pembacaan kemudian langsung diikuti dengan penandatanganan Komitmen Bersama sebagai bentuk keseriusan dan tekad dalam mewujudkan budaya kerja yang bersih, transparan, dan bertanggung jawab.

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan, Pelindo Manado juga memberikan penghargaan kepada Muhammad Khan, pegawai operasional yang bertugas sebagai Koordinator Gate, atas keteladanannya dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan integritas tinggi.

Ia dikenal konsisten menjalankan prosedur pelayanan tanpa kompromi, menolak segala bentuk pungutan liar, serta menjaga ketertiban di area gate pelabuhan.

“Terus terang, kita nda sangka mo dapa penghargaan ini. Selama ini kita cuma jalankan tugas — briefing petugas gate tiap pagi, jaga supaya mereka tetap disiplin dan kerja sesuai aturan. Tapi ternyata hal-hal kecil begitu juga diliat pimpinan. Terima kasih banya pa Ibu GM atas penghargaan ini. Kita anggap ini bukan cuma penghargaan, tapi juga tanggung jawab untuk tetap jaga integritas dan jadi contoh buat orang-orang di tim,” ungkap Muhammad Khan saat menerima penghargaan.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi dan dorongan agar seluruh pegawai menjadikan integritas sebagai nilai hidup, bukan hanya tuntutan pekerjaan.

Nurlayla juga menyampaikan apresiasi atas kehadiran Kejaksaan Tinggi Provinsi Sulawesi  Utara.

Ia berharap sinergi ini dapat terus terjaga untuk mendukung iklim kerja yang sehat dan profesional di pelabuhan.

“Kami berkomitmen menjadikan integritas sebagai bagian dari budaya kerja sehari-hari. Tidak hanya slogan, tapi benar-benar dijalankan dalam setiap layanan yang kami berikan,” ujar Nurlayla.

Sebagai penutup rangkaian acara, General Manager Pelindo mengajak perwakilan Kejaksaan Tinggi untuk meninjau langsung progres pekerjaan perbaikan infrastruktur yang tengah berlangsung di area Pelabuhan Manado.

Kunjungan ini menjadi simbol nyata transparansi dan keterbukaan dalam proses pembangunan fasilitas publik.

(***/srisurya)






  • Facebook
  • Twitter
  • WhatsApp
  • 1share
Tags: Nurlayla arbiepelabuhan manadoPelindo Manado

Berita Terkini

Drevy Malalantang Dukung Pengembangan Kompetensi SDM Ekonomi Kreatif di Sulut

Drevy Malalantang Dukung Pengembangan Kompetensi SDM Ekonomi Kreatif di Sulut

20 Mei 2025

P2KL Penuhi Undangan Wagub Sulut Victor Mailangkay, Ini yang Dibahas

20 Mei 2025
Drevy Malalantang Bagikan Jurus Jitu Kelola Kampung Wisata di Tomohon

Drevy Malalantang Bagikan Jurus Jitu Kelola Kampung Wisata di Tomohon

20 Mei 2025
Konsep Otomatis

Upaya Mencari Keadilan Keluarga Tahanan Polda Sulut yang Meninggal, Sebut Ada Dugaan Kelalaian Oknum Penyidik

20 Mei 2025
Punya Motor Matik? Ini Pentingnya Perawatan Drive Belt

Punya Motor Matik? Ini Pentingnya Perawatan Drive Belt

20 Mei 2025
Simak! Ini Waktu yang Tepat Ganti Minyak Rem

Simak! Ini Waktu yang Tepat Ganti Minyak Rem

20 Mei 2025

Pelindo Manado Gandeng Kejati Sulut Gaungkan Semangat Integritas di Hari Kebangkitan Nasional

20 Mei 2025
Irup di Peringatan Harkitnas ke-177, Wabup Theodorus Kawatu: Asta Cita jadi Kompas Utama Kebangkitan Nasional

Irup di Peringatan Harkitnas ke-177, Wabup Theodorus Kawatu: Asta Cita jadi Kompas Utama Kebangkitan Nasional

20 Mei 2025
Prabowo Subianto Rombak Pimpinan Pajak dan Bea Cukai, Angkat Bimo Wijayanto dan Letjen Djaka Budi

Prabowo Subianto Rombak Pimpinan Pajak dan Bea Cukai, Angkat Bimo Wijayanto dan Letjen Djaka Budi

20 Mei 2025
  • Beranda
  • Indeks Berita
  • Redaksi
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media Siber
  • Trustworthy News
  • Privacy Policy
  • Disclaimer

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.

No Result
View All Result
  • Indeks Berita
  • Berita Utama
  • Politik dan Pemerintahan
  • Kota Manado
  • Hukum dan Kriminalitas
  • Agama dan Pendidikan

© 2008-2025 PT. BMCOM. All rights reserved.