Manado – Saat ini Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado tengah memasuki masa reses, sebagai bentuk kegiatan menjemput asiprasi masyarakat langsung diwilayah daerah pemilihan (Dapil) masing-masing legislator.
“Memang ini sudah waktunya untuk reses anggota dewan. Pastinya, reses dijadwalkan setelah paripurna pengangkatan sumpah janji 4 legislator PAW. Dan kami sudah menjadwalkan reses pada pekan depan,” terang Ketua DPRD Manado, Danny Sondakh.
Lanjut dikatakannya, pihaknya mengharapkan agar seluruh anggota DPRD melaksanakan reses disetiap Dapilnya. Dan akan memfokuskan untuk penyerapan aspirasi masyarakat pasca bencana. Karena tentunya banyak hal yang harus segera diakomodir dan dipenuhi pemerintah.
“Pasti masalah kebutuhan masyarakat pasca bencana yang akan menjadi topik utama dalam reses. Dan seluruh anggota dewan, saya himbau untuk melaksanakan reses ini,” tandas Sondakh yang juga ketua DPD II Partai Golkar Kota Manado itu. (leriandokambey)