
Manado – Sejumlah pejabat Eselon II pemerintah Provinsi Sulawesi Utara menjemput Gubernur Sulawesi Utara DR Sinyo Harry Sarundajang di Bandara Sam Ratulangi sekitar pukul 15.00 Wita.
Selain Wakil Gubernur Sulut Dr Djouhari Kansil dan Sekprov Sulut Ir Siswa Rachmad Mokodongan, para pejabat eselon II tersebut diantaranya Asisten Pemerintahan dan Kesra Drs Onibala, MSi, Asisten Ekonomi dan Pembangunan
Ir Roy O Roring, Asisten Administrasi Umum Edwin Silangen SE, MS, Kepala Biro Pemerintahan Dan Humas
DR Noudy R.P Tendean, SIP, M.Si, Kepala Biro Umum Drs. Rudij Roring serta Kepala Badan
Dari pantauan BeritaManado.com, setelah tiba di Bandara Sam Ratulangi dengan menumpang pesawat Garuda GA 600 dari Jakarta, Gubernur Sarundajang langsung mengadfakan jumpa pers dengan para wartawan di ruang VVIP bandara,
Seperti diketahui Gubernur Sulut DR SH Sarundajang diajak Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk menemui kalangan bisnis dan masyarakat industri Jerman untuk menjadi mitra Indonesia dalam mengembangkan ekonomi berkelanjutan di tanah air.
Kunjungan tersebut bertujuan guna membangun kemitraan yang lebih besar di bidang inovasi, teknologi dan energi terbarukan. (Jrp)