Ratahan – Kepemimpinan T2-Jadi tahun ini sudak memasuki 4 tahun dan tahun depan(2013) masa kepemimpinannya akan berakhir sehinga akan dilaksanakan Pemiihan Umum Kepala daerah (Pemilukada) di Kabupaten Minahasa Tenggara.
PDI Perjuangan (PDIP) yang merupakan salah satu partai yang memiliki masa di wilayah Mitra kini mulai melirik kader-kader partai yang terbaik untuk di jagokan dalam pemilukada Mitra 2013-2018. Vocke Ompi Ketua Fraksi PDIP di Dekab Mitra kepada beritamanado mengatakan, bahwa PDIP terbuka untuk siapa saja bagi kandidat yang ingin bergabung mengikuti pemilukada.
“Jadi pada perinsipnya Partai kami (PDte-red) terbuka untuk semua yang ingin maju menjadi bakal calon bupati atau wakil bupati,” katanya.
Lebih lanjut ketika ditanya soal kehadiran Bupati Telly Tjanggulung dalam kegiatan Partai PDIP pekan kemarin, Ompi menyampaikan kegiatan tersebut yang dihadiri Ibu Telly juga secara bersamaan dengan acara panen perdana maka dilibatkan Bupati.
“Untuk kegiatan tersebut secara bersamaan dan diundanglah Ibu Bupati bersama-sama dalam acara tersebut,” terangnya. Sementara itu ketika disingung jika bupati Telly Tjanggulung ingin mengandeng PDIP pada pemilukada 2013 nanti Ompi menjelaskan bahwa partainya sangat terbuka bagi siapa saja.
“Yang pasti semuanya harus mengikuti sesuai mekanisme dan aturan yang berlaku dalam partai,” jelasnya.(har)