Jems Tuuk
Manado – Kursi panas Ketua DPRD Sulut mulai digodok. Semenjak Senin (25/1/2016) kemarin, DPP PDIP telah melaksanakan uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) terhadap beberapa kader PDIP yang duduk di DPRD Sulut.
Beberapa nama diundang DPP PDIP untuk uji kepatutan dan kelayakan diantaranya: Andrei Angouw, Eva Sarundajang, Adriana Dondokambey dan beberapa nama anggota F-PDIP lainnya.
Namun siapa yang paling difavoritkan wartawan yang pos di sekretariat DPRD untuk duduk di kursi ketua Deprov? Ternyata dari hasil polling nama Jems Tuuk, anggota F-PDIP dapil Bolmong Raya paling banyak disebut.
“Kalau saya pilih Jems Tuuk. Selain berkualitas dan berintegritas, selalu tampil vokal merupakan ciri khas serta menjadi pembeda di DPRD,” ujar Martino Limpong, Ketua Forum Wartawan DPRD Sulut (FORWARD’S) diiyakan wartawan lainnya.
Senada diungkapkan Jane Tungkagi, anggota FORWARD’S dari salah-satu media cetak. Jane menyebut Jems Tuuk merupakan representasi Bolmong Raya yang secara politik akan sangat menguntungkan pemerintahan Olly-Steven.
“Soal kualitas tak perlu diragukan. Saya lebih menitikberatkan pada keterwakilan Bolmong Raya karena pemerintahan di Sulut sekarang dipegang PDIP tinggal menunggu pelantikan pak Olly dan pak Steven sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur. Jika ketua dewan diberikan kepada Jems Tuuk maka PDIP akan lebih hemat!” terang Jane. (jerrypalohoon)