Kawangkoan – Pelaksanaan Pawai Pembangunan Pemerintah Kecamatan Kawangkoan dan Kawangkoan Utara, Selasa (19/8/2014) macetkan lalu lintas pusat kota. Pasalnya iring-iringan kendaraan dan barisan anak-anak sekolah sukses menarik minat masyarakat Kawangkoan raya untuk datang menyaksikannya.
Camat Kawangkoan Ricky Laloan dan Camat Kawangkoan Utara Serfilia Koroh kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa kegiatan tersebut juga mendapatkan dukungan dari penuh dari masyarakat. Jadi dalam hal ini ada kerja sama termasuk di dalamnya panitia peaksana, sehingga bisa berjalan dengan begitu sukse. Bahkan pantauan BeritaManado.com, belum selesai peserta pawai dilepas, sudah masuk peserta dengan nomor urut 1.
“Ini artinya ada gairah dari masyarakat khususnya peserta untuk memeriahkan HUT ke-69 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia. Hal ini akan ditata lagi menjadi lebih baik. Bahkan kalau bisa dapat menarik minat masyarakat dari luar Minahasa untuk datang berkunjung ke Kawangkoan,” ungkap Laloan.
Dalam rangkaian kegiatan tersebut tentu saja ada momen-momen yang berhasil diabadikan masyarakat. Berikut ini beberapa momen rangkaian kegiatan HUT ke-69 Proklamasi Kemerdekaan RI di Kecamatan Kawangkoan, mulai dari upacara peringatan detik-detik Proklamasi hingga Pawai Pembangunan hari ini. (frangkiwullur)