Manado – Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven Kandouw, secara resmi menutup acara Paskah Nasional dan Pekan Kerukunan dengan tema, Torang Samua Ciptaan Tuhan, diakhiri Konser Paskah menghadirkan artis rohani Sidney Mohede di Lapangan Sario, Manado, Jumat (28/4/2017) malam.
“Rangkaian kegiatan Paskah Nasional sudah usai dan Sulawesi Utara membuktikan tetap menjadi laboratorium kerukunan di Indonesia,” ujar Steven Kandouw pada acara yang dihadiri panitia Jackson Kumaat serja sejumlah pejabat dan undangan.
Steven Kandouw juga berterimakasih kepada Jackson Kumaat yang sukses menggelar kegiatan rohani untuk kemuliaan nama Tuhan.
Sementara itu, Jackson Kumaat mewakili penyelenggara kegiatan, mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Olly Dondokambey, Wagub Steven Kandouw, serta semua pihak yang ikut menyukseskan kegiatan tersebut.
“Mohon maaf jika ada kekurangan, kiranya semua yang hadir malam ini bisa memuji dan muliakan nama Tuhan,” harap Jackson Kumaat yang juga ketua KNPI Sulut ini. (YohanesTumengkol)
Baca juga:
-
Konser Paskah Nasional Sukses, JACKSON KUMAAT: Terima Kasih Masyarakat Sulut
-
Warga Sulut Girang Memuliakan Tuhan, SIDNEY MOHEDE Ingin Jadikan Video Klip
-
Penutupan Paskah Nasional dan Pekan Kerukunan di Manado Berlangsung Spektakuler