Manado – Kampanye sosial penggalangan dana “We Care, Peduli Terumbu Karang, Restorasi Pulau Bangka, Sulawesi Utara” telah dilaksanakan di 16 toko Parkson Centro selama empat bulan dari 22 April hingga 27 Agustus 2017.
Melalui penjualan kupon senilai Rp. 10.000 oleh PT Tozy sentosa secara total menyerahkan Rp 185.560.000 terdiri dari penjualan kupon senilai Rp 170.560.000 dan nilai donasi perusahaan sejumlah Rp 15.000.000 diberikan kepada Yayasan Terumbuk Rupa untuk kegiatan restorasi ini.
Program peduli terumbu karang digagas oleh Yayasan Terumbuk Rupa, bersama Kaka Slank selaku figur penggerak peduli lingkungan serta bekerjasama dengan Parkson Centro.
“Parkson Indonesia bangga dapat ambil bagian dalam upaya pelestarian lingkungan hidup. Khususnya ekosistem bahwa laut di pulau Bangka, Sulut melalui kegiatan sosial yang merupakan salah satu agenda perusahaan. Kegiatan ini bertujuan membangun teknologi bawah laut melalui seni yang memberikan manfaat bagi kelangsungan hidup biota laut,” kata Pelly Sianova, Advertising dan Promotion Senior Manager PT Tozy Sentosa, saat konferensi pers di Mantos III, Kamis (19/10/2017).
Sementara itu Kaka Slank, menjelaskan alasan memilih pulau Bangka untuk dijadikan tempat pelestarian terumbu karang.
“Saya tahu indahnya Pulau Bangka. Kita bersama aktifis pecinta lingkungan di Sulut sama-sama menolak perusakan terumbuk karang. Bersyukur saya dekat dengan orang-orang di pulau Bangka, jadi saat bertemu dengan mas teguh, kami langsung bekerjasama untuk peduli terumbuk karang,” terang Kaka Slank.
Founder Yayasan Terumbu Rupa Teguh Onstenrik, mengajak siapa saja bisa terlibat pada besok Jumat 20/10/2017 di Pulau Bangka untuk penempatan Domus Piramidis Dugong.
“Penempatan tersebut dalam rangkaian acara Coral Day yang telah berlangsung untuk keempat kalinya bersama mitra lokal Yayasan Suara Pulau,” ujar Teguh Onstenrik. (Anes Tumengkol)
Baca juga: