Manado – Kota Manado kembali mendapat perhatian para pejalan kaki di sepanjang pantai Megamas. Namun sayangnya bentuk perhatian bukan dalam bentuk pujian, melainkan keprihatinan.
Ya! Apalagi kalau bukan karena banyaknya sampah yang mengganggu pemandangan, di sepanjang pantai berbatu-batu hasil reklamasi tersebut.
Kalau ambil foto harus pintar mengambil gambar supaya sampah-sampahnya tak ikut terfoto – ungkap Vanny yang mengaku sebagai anggota sebuah komunitas fotografer kepada BeritaManado.com, Senin (21/10).
Pantauan BeritaManado.com, aneka jenis sampah tersebut seperti sisa makanan, bungkus minuman, bungkus makanan instan dan botol-botol minuman.
Vanny berharap keseriusan pihak pengelola untuk turut urun rembuk bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Manado mengatasi aliran sampah di seputaran kawasan Megamas. (Quin Simatauw)