Manado – Dalam rapat anggota DPRD Manado, Senin (9/6/2014) sore tadi yang dipimpin wakil ketua Richard Sualang membentuk Panitia Khusus (Pansus) Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Walikota Manado tahun 2013 yang kemudian terpilih Benny Parasan sebagai ketua, Refly Sanggamele selaku wakil ketua dan Edwin Ramba sekretaris.
Usai pemilihan, ketua terpilih langsung memimpin rapat tersebut dengan menghasilkan beberapa kesepakatan yakni, pembetukan 4 Pokja yang masing-masing koordinatornya akan ditentukan pada rapat lanjutan Selasa (10/6/2014) besok.
Selain itu, Pansus meminta agar pemerintah kota memfasilitasi pelaksanaan pembahasan dilakukan diluar kantor DPRD, dengan pertimbangan fasilitas dan gedung kantor tidak memadai untuk dilaksanakannya pembahasan.
“Pembuatan nanti ditentukan dalam rapat lanjutan saja. Dan khusus pembahasannya, sebaiknya dibuat di hotel, karena di kantor ini tidak repersentatif. Untuk anggarannya akan diusulkan pada APBD perubahan saja,” tutur Parasan.
Lanjutnya, pembahasan LKPJ ini sangat penting untuk dilaksanakan, karena sangat strategis dan merupakan siklus tahunan. Selain itu, LKPJ ini menjadi pertimbangan untuk pembahasan APBD perubahan.
Sekretaris DPRD Manado, Danny Mandagi ketika dikonfirmasi berkenaan rencana pelaksanaan pembahasan diluar gedung DPRD menyatakan bahwa anggarannya tidak ditata dalam APBD 2013.
“Tidak ada penganggaran pembahasan LKpJ dalam APBD induk 2013 untuk dilaksanakan di hotel. Pada pembahasan pergeseran anggaran beberapa waktu lalu lebih dikhususkan untuk pembelanjaan alat kerja (mebeler) dan pemeliharaan gedung. Tapi karena berhubung gedung ini terkena bencana, maka akan dikonsultasikan ke Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Pemkot Manado,” pungkas Mandagi. (leriandokambey)