Manado – Pemerintah Kota Manado menyatakan akan menjadi bahan evaluasi bagi kepala lingkungan (Pala) yang tidak proaktif menjaga dan mengawal keamanan lingkunganya. Hal itu disampaikan Asisten I Kota Manado Joshua Pangkerego.
“Kita ada data Pala yang tidak proaktif terhadap keamanan lingkungnya dan tentunya hal itu akan menjadi evaluasi kinerja (Pala) untuk dilaporkan ke pimpinan,” ujar mantan Kepala Badan Lingkungan Hidup Kota Manado.
Pasalnya Pala menjadi bahan evaluasi terkait dengan peristiwa yang terjadi di kelurahan Mahakeret setiap pukul 04.30 hingga 05.30 Wita yang sering terjadi pelemparan batu maupun panah wayer. Untuk itu peran aktif Pala dan kesadaran warga untuk menjaga lingkungan digiatkan lagi seperti siskamling.
Tetapi nyatanya banyak Pala yang tidak berperan dalam menjaga keamanan dilingkungannya.