Manado, BeritaManado.com – Pangdam XIII/Merdeka, Mayjen TNI Wanti W F Mamahit M.Si, beserta Kepala Balai Wilayah Sungai Sulawesi I, I Komang Sudana, telah melaksanakan fun bike dan penyerahan pekerjaan pemeliharaan danau Tondano.
Kegiatan yang dilaksanakan di Tondano itu dalam rangka Hari Bakti Pekerjaan Umum ke-76, Sabtu (4/12/2021).
Pangdam XIII/Merdeka dan I Komang Sudana telah memimpin fun bike tersebut sejauh kurang lebih 14 km.
Fun bike dimulai dari Moy Restaurant jalan Langowan Tondano berputar mengelilingi pusat kota Tondano dan finis kembali ke Moy Restaurant.
“Kegiatan olahraga fun bike ini bertujuan untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan kebugaran tubuh,” kata Pangdam dalam sambutannya.
Ditambahkannya, kegiatan ini sebagai salah satu bentuk untuk mempererat hubungan TNI dan rakyat.
“Dengan bersepeda kita tetap bisa menjaga kebugaran tubuh agar tetap terjaga dalam melaksanakan setiap tugas kedepan,” ujar Pangdam.
Sementara itu, Kepala BWSS I, I Komang Sudana, menyampaikan terima kasih kepada Pangdam XIII/Mdk dan jajarannya atas kerjasama yang telah dilakukan selama ini.
“Danau Tondano merupakan 15 danau yang harus diselamatkan di Indonesia, sekarang masyarakat kabupaten Minahasa bisa melihat hasil dan merasakan betapa indahnya danau Tondano,” ujar Sudana.
Usai fun bike dilanjutkan acara penyerahan pekerjaan pemeliharaan danau Tondano secara simbolis oleh Pangdam XIII/Merdeka kepada Kepala Balai Wilayah Sungai Sulawesi I, tanda proyek pekerjaan pemeliharaan Danau Tondano yang bekerja sama dengan Kodam XIII/Mdk sudah selesai.
Turut hadir pada kegiatan tersebut unsur Forkopimda Kabupaten Minahasa, Danrem 131/Stg Brigjen TNI Prince Meyer Putong, lara Asisten Kasdam XIII/Merdeka, para Kabalakdam XIII/Merdeka.
(***/BennyManoppo)