BITUNG—Panglima Daerah Militer (Pangdam) VII Wirabuana, Mayjen TNI M Nizam, Minggu (27/11) lalu berkunjung ke Kota Bitung. Nizam sendiri diterima Walikota Bitung, Hanny Sondakh didampingi Wakil Walikota, Max Lomban dan Sekkot, Edison Humiang di rumah jabatan walikota.
Dari informasi, kunjungan Nizam ini merupakan yang pertama kali ke Kota Bitung terkait dengan beberapa agenda penting. Seperti pembukaan pendidikan di Dodiklat Secata B Wangurer berlangsung Senin (28/11) dan pelepasan pasukan 712 ke Miangas Kabupaten Talaud yang akan dilaksanakan Selasa (30/11) di pelabuhan Satkamla Kota Bitung. Juga akan melakukan kunjungan ke beberapa fasilitas TNI, Kodim 1310 Kota Bitung, Koramil dan beberapa wilayah di kota Cakalang. “Kota Bitung merupakan daerah yang penting di kawasan bibir Pacifik, letaknya strategis dan memiliki potensi yang sangat luar biasa. sehingga perlu didukung oleh seluruh komponen yang ada, termasuk TNI untuk menciptakan stabilitas keamanan yang memadai sehingga investasi dapat tumbuh dengan baik sesuai dengan harapan,” kata Nizam.
Sondakh sendiri berharap agar kemitraan antara Pemkot Bitung dengan TNI tetap berjalan secara berkesinambungan untuk mewujudkan kedamaian dan ketentraman masyarakat. “Saya atas nama masyarakat Kota Bitung menyampaikan terima kepada TNI yang terus membantu pemerintah dalam berbagai aspek termasuk pembangunan, seperti pembangnan jalan lingkar Lembeh yang melibatkan TNI dan masyarakat membaur membuka akses jalan di daerah kepulauan,” kata Sondakh.
Pertemuan Nizam dengan Sondakh ikut juga dihadiri Danrem 131 Santiago, Kol Inf A A B Maliogha, Danrindam VII Wirabuana, Kol Inf Nurcahyo dan Dandim 1310 Kota Bitung, Letkol Inf Hardo P Sitohang serta Dandodik Secata B, Letkol Inf Tiur Siahaan.(en)