
Amurang—Pagu Beras Miskin (Raskin) tahun 2012 Kabupaten Minahasa Selatan naik. Pasalnya, pagu tahun 2011 hanya untuk 11.279 RTS. Dan tahun ini, berjumlah 20.039 Rumah Tangga Sasaran (RTS).
Kabag Perekonomian Setdakab Minsel Drs Corneles Mononimbar, kepada media ini membenarkannya. ‘’Bahwa, ini berdasarkan SK Gubernur No.500/1579/Sekr-Ro Ekonomi. Menurut Mononimbar, penetapan Pagu Raskin mengacu pada basis data terpadu,’’ katanya.
Lanjut Mononimbar, ini juga untuk program perlindungan sosial yang bersumber dari hasil PPLS tahun 2011. Dimana, sesuai petunjuk Deputi Sekretariat Wakil Presiden Bidang Kesejahteraan Rakyat. Serta Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K).
‘’Ini juga berdasarkan, data terbaru dari Perekonomian Pemkab Minsel. Ini juga berkat usulan Bupati Christiany Eugenia Paruntu, dengan Pemprov Sulut, Biro Perekonomian Kantor Gubernur Sulut. Bahkan, bupati sangat bangga dengan peningkatan kenaikan Raskin. Karena, bupati sangat peduli terhadap rakyat miskin di Minsel,’’ ungkapnya. (and)