Manado – Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dalam waktu dekat ini kembali akan melakukan rolling pejabat, hal itu sebagaimana yang disampaikan Sekretaris Provinsi Ir Siswa Rachmad Mokodongan beberapa waktu lalu. Hal itu juga dibenarkan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sulut Roy Marhaen Tumiwa, M.Pd.
Menanggapi hal itu Asisten Pemerintahan dan Kesra Drs. Mecky M. Onibala, MSi saat ditanya beritamanado.com mengatakan, pada dasarnya ia tidak mempermasalahkan rolling pejabat, bahkan bila hal itu berlaku baginya, ia mengatakan sudah seharusnya para PNS siap ditempatkan dimana saja.
“PNS harus siap ditempatkan dimana saja, jadi soal rolling itu tidak masalah, karna jabatan itu adalah kepercayaan atasan,” kata Onibala.
Memang sebelumnya menurut tumiwa, pembahasan mengenai rolling saat ini sementara dibahas dalam baperjakat dan hasil dari baperjakat itu yang akan di ajukan pada Wakil Gubernur dan Gubernur. Dan hal tersebut sudah dalam pembahasan akhir di baperjakat. (jrp)