Langowan – Pelaksanaan Indonesian Youth Day (IYD) ke-2 tahun 2016 terus memacu semangat umat seluruh paroki di Keuskupan Manado untuk mempersiapkan diri. Salah satu kegiatan IYD yang turut dipersiapkan adalah Live In di paroki yang sudah ditentukan Panitia IYD Keuskupan Manado.
OMK Paroki St. Petrus Langowan sebagai salah satu paroki penerima peserta Live In, Minggu (26/6/2016) siang menggelar Rapat Panitia Lokal IYD di Aula Paroki. Rapat tersebut dihadiri oleh OMK dan juga umat.
Ketua OMK Ardiles Rumengan kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa rapat tersebut membahas uraian tugas dan tnggung jawab masing-masing seksi.
Sementara itu Pastor Paroki Noldy Karamoy Pr mengatakan bahwa kegiatan Live In harus dipersiapkan dengan baik, agar OMK peserta Live In yang akan tinggal di Paroki St. Petrus Langowan dapat memiliki kesan terbaik, baik saat masih berada di paroki maupun saat kembali ke keuskupan mereka masing-masing.
“Diharapkan seluruh komponen umat dapat mendukung seluruh proses yang sedang dipersiapkan, mengingat hajatan ini merupakan ajang untuk mempererat persaudaraan OMK maupun umat Katolik seluruh Indonesia,” kata Karamoy.
Beberapa kesimpulan dari rapat tersebut adalah melakukan perencanaan untuk penggalangan dana, disamping mempersiapkan teknis acara mulai dari penjemputan hingga kepulangan. (frangkiwullur)