Tanawangko – Objek wisata Pantai Mangga Tasik di Desa Ranowangko, Tanawangko, Kabupaten Minahasa adalah salah-satu objek wisata pantai favorit di Sulawesi Utara. Namun kondisi pantai kurang terurus membutuhkan sentuhan pemerintah.
“Setiap libur hari raya atau hari Minggu pantai ini selalu ramai. Namun disayangkan fasilitas penunjang pantai apa adanya sehingga dibutuhkan perhatian pemerintah,” ujar Nina, salah-satu warga yang berjualan di sekitaran pantai, Selasa (15/10).
Perhatian pemerintah yang dimaksud Nina seperti pendopo atau tempat acara wisatawan, kamar mandi, toilet serta fasilitas air bersih untuk berbilas.
“Walaupun lokasi ini milik pribadi tapi tidak salahnya jika pemerintah juga membantu membangun berbagai fasilitas penunjang. Khan pada akhirnya akan digunakan masyarakat sendiri,” tukasnya. (Jerry)