
MANADO – Bakal calon kepala daerah yang mendaftar di PDI-Perjuangan deg-degan menunggu penetapan calon Walikota dan Bupati se-Sulawesi Utara. Informasi diterima beritamanado dari salah satu tim sukses calon, kepastian siapa yang diusung segera diumumkan DPP PDI Perjuangan paling lambat akhir Januari 2010.
Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-Perjuangan Manado, Novie Lumowa, dikonfirmasi beritamanado, Selasa (26/01) siang, menyangkal informasi tersebut.
“Partai mengambil kebijakan menunda penetapan calon dikarenakan pihak KPUD belum memberikan kepastian jadwal pilkada, sehingga kurang menguntungkan bagi partai jika proses di KPUD belum berjalan maksimal kemudian kami sudah melakukan penetapan calon,” ujar Lumowa yang juga menjabat Wakil Ketua KNPI Sulut.
Diketahui, hasil penjaringan DPC PDI-Perjuangan sesuai rekomendasi konferensi cabang (konfercab) Desember silam mengusulkan empat nama ke DPP sebagai bakal calon Walikota Manado yaitu, Mariana Meiby Saerang (MMS), Jeffrey Johanes Massie (JJM), Meilia Handoko-Kolondam (Ci Mei) dan Andrei Angouw (AA). (JRY)