Ratahan – Pemerintah pusat melalui Kementerian Aparatur Negara, Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) hingga saat ini belum memberikan kepastian mengenai nasib honor daerah kategori 2 (Honda K2) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) yang tidak lulus seleksi beberapa waktu lalu.
Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Mitra Robert Rogahang SE kepada wartawan menjelaskan, pihaknya hingga kini belum menerima petunjuk lanjutan terkait Honda K2 yang tidak lulus itu.
“Apakah kemudian mereka akan diangkat atau seperti apa nantinya, pada prinsipnya sampai saat ini pihak BKDD Mitra belum menerima konfirmasi lanjutan dari pihak kementerian,” kata Rogahang, Kamis (1/10/2014).
Lanjut dia, pihaknya sendiri telah melaksanakan apa yang dimintakan pusat beberapa waktu lalu, yakni melakukan perumusan dan kebijakan lebih lanjut mengenai Honda K2 tak lulus. Dan 29 Agustus lalu seluruh dokumen yang diminta sudah dibawah dan serahkan ke KemenPAN-RB.
“Kita tunggu saja hasilnya. Yang pasti saya berkeyakinan para Honda yang tak lulus ini akan diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS),” tukas Rogahang. (rulandsandag)