Bitung—Puluhan kendaraan roda dua dan empat, Jumat (10/8) mendatangi Kantor KPU Kota Bitung. Para pengendara roda dua dan empat ini kompak menggunakan seragam warna biru dengan logo partai Nasional Demokrat (Nasdem) yang pada hari itu datang mendaftarkan diri ke kantor KPU Kota Bitung.
Kedatangan massa Partai Nasdem ini dipimpin langsung Ketua Nasdem Kota Bitung, Benny Tinangon yang langsung menemui Ketua KPU, SA Sondakh bersama anggota KPU lainnya. “Pendaftaran ke KPU untuk Pemilu 2014 serentak dilakukan disejumlah daerah dan Nasdem Kota Bitung juga melakukan hal yang sama sebagi bentuk kesiapan Pemilu 2014 nanti,” kata Tinangon.
Menurutnya, Partai Nasdem 100 persen telah siap menghadapi Pemilu 2014, baik pemilihan kepala daerah maupun anggota legislatif. “Bahkan Pilpres nanti kami juga sudah siap dan ini dibuktikan dengan pendaftaran resmi ke KPU di tiap wilayah,” katanya.
Sementara itu, menurut Sondakh, sesuai dengan aturan untuk parpol kontestan Pemilu 2014 mendatang harus memasukan kartu tanda anggota atau KTA. “Juga harus menyerahkan susunan pengurus partai,” kata Sondakh.(enk)