
Manado – Ketua KNPI Minahasa Tenggara (Mitra) Hesky Naray menyambut baik atas diundangnya Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang untuk ikut pada Konvensi Partai Demokrat, di Jakarta, Rabu (28/8) hari ini. Bagi Anggota DPRD Kota Manado ini, sosok Sarundajang yang biasa dikenal dengan SHS, merupakan pemimpin yang tepat untuk mengatasi Korupsi di negara ini.
Hal ini bagi dia bukan isapan jempol dan tanpa bukti, Sarundajang bahkan salah satu soosok Gubernur yang berani mengusung program membangun tanpa korupsi saat pencalonan Gubernur. Sulut yang lalu dan telah terbukti hingga jadi Gubernur dua periode.
“Sebagai generasi muda Sulut saya tentunya bangga kalau SHS yg adalah Putra Daerah Sulut diberikan kesempatan untuk mengikuti konvensi Capres dari Partai Demokrat. Ini menandakan bahwa apa yg pak SHS lakukan semenjak dia Walikota, Irjen Depdagri, Pejabat Gubernur di Maluku dan Maluku Utara serta Gubernur dua periode di Sulut sudah bisa membuktikan beliau adalah sosok yang patut diperhitungkan,” beber Naray.
Bukti lainnya menurut dia adalah kemajuan Sulut saat ini serta penghargaan atas pengelolaan keuangan daerah serta berbagai kegiatan-kegiatan penting sehingga Sulut menjadi tuan rumah dan dikenal luas baik di Nasional dan International.
“Yang lebih menegaskan kapasitas serta kapabilitas dan komitmen Sarundajang dalam memimpin. Bagi saya saat ini yg menjadi tugas kita adalah mendoakan perjuangan beliau dalam konvensi yg sedang berlangsung,” jelas Ketua Komisi Remaja Bethesda Taas ini. (rizath polii)