
Bitung – Katua Komisi A, Victor Tatanude mengatakan, informasi jika dirinya sering meminta uang ke kepala-kepala SKPD datang dari salah satu wartawan Biro Kota Bitung. Namun ia sendiri tidak mengetahui secara jelas siapa nama dan media dari mana wartawan yang menyampaikan informasi tersebut ke Ronny Boham.
“Coba siapa wartawan yang menyampaikan informasi tersebut ke Pak Ronny,” teriak Tatanude sebelum membanting galas di hadapan Ketua DPRD, Santy Gerald Luntungan dan Walikota, Hanny Sondakh di ruangan Paripurna, Jumat (26/7).
Menurutnya, salah satu wartawan menyampikan jika Tatanude sering meminta uang ke rekannya Suparman Boy Gumolung, kemudian Gumolung meneruskan informasi tersebut ke Bohan. Dan Boham menyampaikan informasi itu kepada dirinya secara langsung.
“Katanya ada salah satu kepala dinas yang mengatakan jika saya sering meminta uang ke salah satu wartawan. Dan wartawan itu menyampaikan ke Gumolung, jadi tolong sebut saja siapa kepala dinas itu dan siapa wartawan yang mendengar informasi tersebut,” katanya dengan menggunakan pengeras suara.
Aksi Tatanude ini dilakukan ketika Luntungan mengskors sidang Paripurna dalam rangka pembicaraan tingkat I pembahasan terhadap Ranperda tentang Perubahan APBD 2013.(enk)