MANADO – Rabu (9/11/2016) besok pasangan Walikota Manado, GS. Vicky Lumentut dan Wawali Mor D. Bastiaan genap enam bulan memimpin Kota Manado, pasca dilantik oleh Gubernur Olly Dondokambey pada (9/5/2016).
Informasi yang diterima Beritamanado.com, sejumlah nama-nama pejabat sudah dikantongi Vicky Lumentut untuk menggelar roling.
Namun begitu hal ini enggan diakui Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Kota Manado, Hans Tinangon.
“Belum tahu, nanti lihat saja petunjuk dari pak Walikota seperti apa,” ujar Hans kepada wartawan baru-baru ini.
Sementara itu terkait hal ini di sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) mulai santer dibicarakan rencana roling atau reposisi jabatan struktural sesuai dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Manado, berdasarkan PP nomor 18 tahun 2016.
Bahkan sejumlah reaksi ditunjukkan para pejabat di sejumlah instansi, ada yang enggan memberikan respon karena merasa jabatan itu adalah anugerah Tuhan melalui kepercayaan dari pimpinan, tetapi ada juga yang berusaha merespon dengan berusaha memaksimalkan kinerja di instansinya.
Salah satu pejabat yang berhasil dikonfirmasi Beritamanado.com namun enggan menyebutkan identitasnya menuturkan, jikalau seandainya dirinya dipercayakan memegang jabatan yang lebih tinggi, dia percaya itu merupakan kepercayaan pimpinan kepada dirinya.
“Kalau memang diberikan mandat atau kepercayaan untuk mengemban jabatan yang lebih tinggi, saya harus berusaha menjawab tugas tersebut dengan berusaha semaksimal mungkin,” tuturnya kepada wartawan ketika dijumpai di kantornya.(MichaelCilo)