Airmadidi – Drs Moses Corneles, Caleg terpilih Dapil 1 dari PDIP ditunjuk menjadi Ketua Sementara DPRD Minut periode 2014-2019. Corneles ditemani wakil ketua sementara, Shintia Gelly Rumumpe yaitu Caleg terpilih Dapil 3 dari Partai Gerindra.
Berty Kapojos selaku Ketua DPRD Minut menuturkan, penunjukan Pimpinan Sementara ditentukan oleh partai pemenang. PDIP menduduki peringkat pertama dalam Pilcaleg 2014 di Minut. Sementara Partai Gerindra menduduki peringkat kedua.
“Itu dari DPD yang tentukan, kalau PDIP pak Moses, sementara dari informasi yang kita terima untuk Partai Gerindra, yang ditunjuk itu Dede (Shintia Gelly Rumumpe),” ujar Kapojos yang juga kader PDIP pada BeritaManado.Com, Senin (8/9/2014) tadi sore
Terkait masa waktu pimpinan sementara, Kapojos mengakui, mereka bertugas hingga terpilih pimpinan DPRD Definitif. “Memang kalo lalu, pimpinan sementara itu aturannya yang termuda dan tertua, kalo skarang so nyanda,” tandas Kapojos. (robintanauma)