
Mitra – Pemkab Mitra terus berusaha untuk memperkenalkan potensi yang ada di tanah kekuasaan Bupati Telly Tjanggulung. Ini dapat dilihat dari kesiapan bahkan keikutsertaan Dinas Kebudayaan dan Parawisata (Disbudpar) Mitra dalam ajang bergengsi Tomohon International Flower Festival (TIFF) 2012 yang digelar, Rabu (8/08) di Kota Tomohon.
Menarik, Disbudpar yang mewakili Mitra di ajang mendunia ini menampilkan sebuah ukiran tembok yang berada disebuah kapal dengan hiasan ribuan bunga mengelingi kendaraan tersebut. Seekor burung Merpati terlihat hinggap di atas beteng yang bertuliskan Pemulihan.
Selain itu, di berbagai sisi kendaraan hias milik Mitra itu, nampak berbagai jenis
kekayaan alam dan potensi wisata Mitra yang terukir dalam bentuk bunga yang sudah dirancang begitu indah dipamerkan pada ajang TIFF.
Belum diketahui persis kegiatan apa saja yang diikuti Mitra di ajang ini. Pastinya meski tidak begitu terlihat akan kesiapan mengikuti TIFF, namun Dibudpar sukses memperkenalkan Mitra lewat keindahan rancangan kendaraan hias di ivent tersebut dengan anggaran yang begitu murah yakni Rp 40 juta.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Mitra, Nasarudin Manoso sendiri belum berhasil dimintai konfirmasi. Beberapa kali dihubungi via ponsel, namun sedang tidak aktif.(dul)