Bupati Singal Pantau Aktivitas Warga dan Pasar Airmadidi
Airmadidi – Jelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru, Bupati Minahasa Utara Drs Sompie SF Singal MBA turun langsung di tengah masyarakat, memantau aktivitas dan mengecek kebutuhan sembako di pasar.
“Tadi malam saya turun kelapangan. Saya dengan celana pendek, topi. Mereka tak tahu saya sudah disitu. Ternyata ada juga tu ba minum-minum. Kita bilang pa dorang, minum jo sadiki kong pulang jo. Karna kalo somo talebe dorang somo jadi pegawai PLN dan PU,” kata Bupati Sompie Singal, Selasa (24/12).
Lanjutnya, pemerintah sebetulnya tak melarang minun, namun yang menjadi anti dari kepolisian, ialah membuat keributan. “Kalau minum-minum dirumah, ya sudah. Sampai apa di kamar ya sudah. Jangan mengganggu orang lain, seperti itu.” ujar Bupati SompieSingal.
Dan ternyata juga dengan adanya Forum Mapalus Kamtibmas, terus terang saja dikatakan Bupati Sompie Singal, bahwa program kepolisian dan gubernur, yaitu Brenti jo Bagate, sudah mereda banyak akan keributan akibat minum.
“Brenti jo bagate, ini sudah dibuktikan. Kalau 2 dan 3 tahun lalu, kalau so oras begini, so banya tu mabo. Tapi saat ini so ada jo, tapi cuma satu-satu,” kata Bupati Sompie Singal.
“Ini barang tak mungkin tak ada. Tapi minimal seperti pak kapolres bilang, di minimalisir. Agar supaya bisa terkendali dengan aman. Dan itu yang terjadi di Kabupaten Minut ini,” tambah Bupati Sompie Singal.
Selain itu juga, dalam penyampaiannya di kegiatan analisa dan evaluasi forum kamtibmas Minut 2013, yang dihadiri Wakapolres Minut, Dandim 1310 Bitung, Kepala Kesbangpol Minut, para Camat dan Hukum Tua serta Babinsa dan Babinkamtibmas, bahwa dengan kebersamaan menghasilkan yang baik.
“Saya berterimakasih pada pihak TNI Polri karena bersamasama dengan pemerintah dan masyarakat untuk menjaga keamanan kebersihan dan lain sebgainya. Semoga dengan kebersamaan ini dapat menghasilkan yang baik,” ujar Bupati Sompie Singal.
Ditambahkannya, karena bagaimanapun juga, secra keseluruhan, dirinya selaku Bupati Minut, akan membuat laporan pertanggungjawaban akan forum Mapalus Kamtibmas Minut pada Gubernur Sulut.
“Torang bentuk ini kalau nda ada guna, artinya seperti tak harapkan, maka itu kurang berguna. Tapi saat ini, saya percaya dan yakin, ini memberikan kemanan. Denggan adanya kamtibmas ini.maka keamanan lebih meningkat untuk torang,” kata Bupati Sompie Singal.
Pantau Sembako di Pasar
Sebelumnya juga, Bupati Minut, Drs Sompie SF Singal MBA bersama jajaran Polres Minut dan TNI serta instansi terkait, melakukan pengecekan harga kebutuhan warga di Pasar Airmadidi.
“Kalau harga yang ada kenaikan bawang merah rica tomat. Ada kenaikan sedikit-sedikit. Kalau yang lain biasa-biasa saja. Dan ternyata barang di pasar itu ada semua. Orang pasar bilang kurang doi bapak tu nda ada. Dorang bakusedu bagitu,” jelas Bupati Sompie Singal.
“Tapi juga yang dipasar bnyak doi. Karna hampir semua barang dipasar laku, berarti dorang banya doi,” tambah Bupati Sompie Singal.
Lanjutnya, Desember ini meningkat itu sampah, hal tersebut membukikan bahwa, kalau sampah banyak, berarti ini masyarakat banyak belanja. “Paling banyak sampah saat ini kardus-kardus, kardus televisi dan juga lain-lain. Nah ini juga satu kebanggan dari kita, bahwa masyarakat punya kemampuan.juga belanja di hari Natal dan kesiapan tahun baru,” kata Bupati Sompie Singal.
Dikesempatan itu juga, Bupati Sompie Singal mengakui sudah melapor pada bapak Gubernur Sulut, karena belum lama ini mereka juga datang ke daerah Minut. “Mereka membuktikan disini aman-aman, sejuk-sejuk. Karena itu memang torang pe komitmen dengan penduduk masyarakat ini,” tandas Bupati Sompie Singal MBA. (robintanauma)