
Tondano – Jumat (2/8) pagi, Pemerintah Kabupaten Minahasa mengelar kegiatan jalan sehat bersama yang dipusatkan di Kecamatan Tondano Barat. Kegiatan tersebut merupakan pembukaan rangkaian kegiatan untuk memperingati HUT ke – 68 Proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia. Tujuan dari kegiatan tersebut adalah mewujudkan Minahasa Sehat.
Kabag Humas dan Protokol Pemkab Minahasa Agustivo Tumundo kepada BeritaManado.com mengatakan bahwa jalan sehat tersebut diikuti langsung oleh Bupati Minahasa Jantje Wowiling Sajow, Wakil Bupati Ivan Sarundajang, kepala SKPD, serta elemen masyarakat lainnya. Selain jalan sehat ada juga ada juga senam sumba, pemeriksaan kesehatan gratis, serta donor darah.
“Senam itu sendiri dilaksanakan di Lapangan Sam Ratulangi, dengan menghadirkan langsung instruktur senam yang berpengalaman di bidangnya. Pemkab juga bekerja sama dengan PT. Askes Persero Cabang Tondano, dengan menggelar pemeriksaan kesehatan gratis. Selain itu ada juga donor darah yang dilaksanakan PMI Cabang Minahasa,” kata Tumundo. (ang)