
Manado, BeritaManado.com — Tantangan sebagai besar Milenial saat ini adalah lemahnya kepekaan mereka terhadap politik.
Hal ini disampaikan Pengamat Politik, Ferry Liando, kepada BeritaManado.com, Kamis (24/9/2020).
Ia mengatakan, sebagian besar masih sibuk dengan urusan dunia anak muda.
“Rasa peduli terhadap kelangsungan dan kebaikan bersama belum banyak yang terlibat. Milenial belum banyak tau soal hak dan kewajiban politiknya sebagai warga negara,” ujar Dosen Kepemiluan Unsrat ini.
Ia mengatakan, proses belajar dan berdiskusi tentang bagaimana membagun kebaikan dan untuk kepentingan publik tidaklah banyak dilakukan.
“Sehingga partispasinya pada Pilkada tidak ditentukan oleh kualitas tapi hanya sebatas kuantitas atau jumlah. Menjadi tantangan bagi komunitas milenial untuk mendorong anak muda lainnya yang selama ini terkesan tak punya kepedulian soal politik,” jelasnya.
Lanjutnya, proses transformasi dan penularan penting untuk dilakukan.
“Selama ini belum banyak anak-anak muda yang membagun komunitas atau kelompok studi yang concern soal nasib bangsa,” tuturnya.
(Dedy Dagomes)