Manado, BeritaManado.com — MG (Morris Garages) sebuah perusahaan otomotif asal Inggris terus melakukan ekspansi bisnis dengan berbagai inovasi produknya.
Sebuah produk otomotif hasil revolusi MG4 EV kini resmi hadir di bumi nyiur melambai Sulawesi Utara.
Melalui acara Dare to Drive, Kamis (4/4/2023) di Manado, MG berkolaborasi untuk mendukung program pemerintah yaitu elektrifikasi Pemerintah Kita Manado untuk menciptakan lingkungan yang lebih hija dan tentu saja ramah lingkungan.
Branch Manager MG Kairagi Manado Richo Wulur kepada BeritaManado.com, Jumat (5/5/2023) menjelaskan bahwa MG tidak semata-mata berbisnis di bidang otomotif, namun juga ingin memperhatikan perwujudan lingkungan yang hijau dan sehat.
Pada kesempatan tersebut, Richo Wulur mengatakan bahwa MG Motor Indonesia hadir untuk mendukung kebijakan pemerintah daerah dalam hal ini Kita Manado, untuk mengembangkan infrastruktur pengisian daya listrik kendaraan di Kota Manado.
“Hal ini tentu saja akan memberi pelayanan pengguna mobil listrik dengan mudah untuk mengisi daya kendaraan serta mendorong ketertarikan masyarakat untuk menggunakan kendaraan ramah lingkungan ini,” jelas Richo.
Pada bagian yang sama, Arief Syarifudin selaku Marketing and PR Director MG Motor Indonesia mengatakan, bahwa pihaknya sangat bangga dapat melakukan peluncuran produk MG4 EV di Kota Manado yang sangat peduli dengan lingkungan.
“Dengan kolaborasi bersama PLN Kota Manado, kami berharap dapat mendorong penggunaan kendaraan ramah lingkungan dan membuat kota ini menjadi lebih hijau,” ujar Arief.
MG4 EV sendiri dirancang menggunakan teknologi baterai terbaru yaitu Rubik’s Cube yang dibangun pada Modular
Scalable Platform.
Teknologi-teknologi canggih menghasilkan performa yang luar biasa dimana MG4 EV
dapat meraih kecepatan 0-100 km/jam dalam 7,7 detik, namun tetap memiliki tingkat efisiensi listrik yang tinggi.
Selain performa, MG4 EV juga memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pengendaranya dengan fitur V2L-nya (Vehicle to Load) yang memungkinkan pengendara untuk menggunakan peralatan sehari-hari yang ditenagai langsung oleh MG4 EV.
Berkat teknologi baterai terbaru tersebut, MG4 EV dapat menempuh jarak 425 km dalam sekali pengisian daya.
Tidak hanya itu, para pengguna MG4 EV tidak perlu menunggu lama untuk mengisi daya karena cukup dengan waktu 35 menit saja MG4 EV dapat terisi sampai 80%.
Fitur-fitur kenyamanan ini membuat
MG4 EV cocok digunakan oleh warga Manado untuk menikmati berbagai keindahan alam yang ada di
Sulawesi Utara.
Tidak hanya segi performa, MG4 EV juga memastikan sang pengendara untuk memiliki pengalaman berkendara yang luar biasa saat berada di dalam kabin.
Desain interior yang futuristik
menggunakan bahan-bahan premium dan juga infotainment display dengan layar berukuran 10,25 inci yang sudah terintegrasi dengan konektivitas Apple Carplay dan Android Auto dan juga fitur wireless charging, pengguna dapat berkendara dengan nyaman dan percaya diri.
Fitur yang juga menjadi keunggulan MG4 EV yaitu teknologi Lifestyle Charger atau yang biasa dikenal dengan V2L (Vehicle to Load).
“Teknologi ini memungkinkan MG4 EV untuk menghasilkan daya listrik dan
membagikannya ke perangkat atau peralatan listrik lain di luar mobil dan dapat dimanfaatkan oleh konsumen dengan mobilitas tinggi atau dalam keadaan darurat seperti untuk mengisi daya listrik smartphone, mesin kopi, skuter listrik, pemanas air, dan sebagainya,” tandas Arief.
MG4 EV tidak hanya menjadi kendaraan listrik untuk berkendara, tetapi juga memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi setiap pengendara.
Ditambah lagi, MG tidak lupa untuk memastikan seluruh produjnya telah dilengkapi dengan fitur keamanan yang terbaik di kelasnya.
Fitur-fitur keamanan seperti Adaptive Cruise Control, Traffic Jam Assist, Hill Start Assist, Blind Spot Detection, dan masih banyak lagi membuat MG4 EV meraih rating bintang 5 dari Euro NCAP.
“Anda pasti akan mendapatkan pengalaman berkendara yang holistik dari segi kenyamanan, gaya, keberlanjutan dan juga keamanan. Melalui dukungan Pemerintah Kota Manado dalam mempromosikan penggunaan mobil listrik untuk mendukung kelestarian lingkungan, serta respon positif konsumen melalui 1200 (unit) pemesanan MG4 EV sampai bulan April lalu di seluruh Indonesia, kami berharap hadirnya MG4 EV di pasar Indonesia dalam program elektrifikasinya akan terus diterima dengan baik oleh masyarakat khususnya di Manado. Mari kita sambut era baru berkendara yang berkelanjutan bersama dengan MG4 EV,” tutup Arief.
Terkait hal itu, Stenly Mangerongkonda selaku Manager Customer Experience PLN UID Suluttenggo, pada acara tersebut mengatakan, bahwa pihaknya mendukung upaya untuk membuat Kota Manado lebih hijau.
“Saat ini kami telah memliki 1(satu) SPKLU di setiap 100 km dari Manado sampai
Makassar. Kami juga memiliki rencana untuk memberikan subsidi untuk pemasangan wall charging di rumah dengan potongan 30% dari tarif normal,” katanya.
Kolaborasi tersebut adalah langkah positif untuk mendorong penggunaan kendaraan ramah lingkungan di Kota Manado.
(***/Frangki Wullur)