Tomohon – Minat masyarakat untuk menjadi CPNS ternyata masih sangat besar. Ini dibuktikan dengan membludaknya pelamar di Pemkot Tomohon dimana hingga H-1 batas akhir pendaftaran yakni Jumat 27 September 2013 akhir pekan lalu, jumlah pendaftar yang memasukkan berkas nyaris menyentuh angka 1.000 orang.
Menariknya, dari informasi terakhir yang diperoleh menyebutkan saat ini jumlah pelamar telah melebihi 1.000 orang. “Hingga Jumat 27 September 2013, berkas yang telah masuk telah mencapai 900-an. Dan angka ini masih akan bertambah sebab masih ada satu hari lagi yakni Sabtu 28 September 2013 sebagai batas akhir pemasukkan berkas. Dan kami juga masih memberikan kelonggaran hingga tiga hari dari batas waktu penutupan namun yang kami terima hanya dengan cap pos tertanggal 28 September 2013,” ujar Kepala BKD Kota Tomohon Masna Pioh SSos kepada beritamanado.com.
Disinggung soal mekanisme penerimaan CPNS tahun ini apakah ada jaminan untuk bebas dari unsur KKN, ditegaskan oleh mantan Camat Tomohon Selatan ini bahwa pihaknya tetap akan berpedoman sesuai dengan ketentuan yang berlaku. “Murni dan bebas dari unsur KKN. Dan tidak ada istilah jatah-jatahan, pokoknya kita berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, saat tes harus ikut. Gagal ya gagal, kalau diterima ya bersyukur dan silahkan mengabdi,” terang kepala badan yang dikenal tegas ini.
Di Pemkot Tomohon sendiri, tahun 2013 ini diketahui hanya akan menerima 35 CPNS saja. Yakni untuk tenaga guru sebanyak 15 orang yakni guru kelas 11 orang dan guru SMK negeri 4 orang, tenaga kesehatan 2 yakni dokter umum dan dokter gigi serta tenaga teknis 18 orang yakni Perancang Peraturan Perundang-Undangan 3 orang, pranata komputer 2 orang, operator komputer 3 orang, verifikator keuangan 4 orang, penata laporan keuangan 3 orang, pengawas lingkungan hidup 1 orang dan penata data koperasi 2 orang. (Recky Pelealu)