Manado – Rencana pengelolaan Bunaken oleh suatu badan otorita bentukan pemerintah pusat disambut positif anggota DPRD Sulut, Teddy Kumaat. Menurut Kumaat, pengelolaan oleh badan otorita akan menjadikan Bunaken dan taman lautnya lebih terurus.
“Selama ini ada tumpang tindih antara pemerintah provinsi, pemkot Manado, Minahasa Utara dan pemerintah pusat. Tumpang tindih berakibat taman laut Bunaken tidak terurus. Melalui badan otorita pengelolaan Bunaken menjadi satu pintu,” tukas Teddy Kumaat kepada BeritaManado.com, Rabu (23/3/2016).
Sementara anggota Deprov lainnya, Lucia Taroreh berpendapat pemerintah perlu mengembalikan kejayaan Taman Laut Bunaken sebagai tujuan wisata bahari nomor satu di Indonesia.
“Taman laut Bunaken pernah menjadi salah-satu yang terindah di dunia dan nomor satu di Indonesia. Pemerintah didukung masyarakat harus mengembalikan kejayaan Bunaken melalui pengelolaan dan pembenahan profesional,” jelas Taroreh. (jerrypalohoon)