BITUNG—Ketua Umum PDIP, Megawati Sukarnoputri kembali menegaskan agar tiap kadernya tetap memperhatikan kaum wong cilik. Hal ini disampaikan Ketua DPC PDIP kota Bitung, Maurits Mantiri menirukan apa yang dikatakan Megawati ketika menghadiri Rakornas PDIP yang digelar di Hotel Sedona, Rabu (27/7) yang dihadairi sejumlah pengurus PDIP.
“Masalah perhatian terhadap wong cilik oleh kader partai kembali diingatkan oleh Ibu Mega ketika memberikan sambutan dalam Rakornas. Dan jelas intruksi tersebut akan kami jalankan karena itulah salah satu falsafah PDIP yang selalu berpihak pada wong cilik,” kata Mantiri.
Selain masalah perhatian terhadap wong cilik, menurut Mantori, Megawati juga meminta agar tiap kader memperhatiakn masalah ketahanan pangan nasional. Karena menurutnya, masalah pangan saat ini tidak dapat dianggap remeh karena lahan-lahan pertanian setiap tahunnya terus berkurang dan hal ini harus disikapi oleh tiap kader PDIP.
“Selain penyampaian dari Ibu Mega, kami juga melakukan sharing dengan para pengurus PDIP terkait masalah partai. Baik masalah program maupun kesolitan kader juga dibicarakan dan hal tersebut menjadi salah satu hibauan katu umum PDIP,” ujat Mantiri.(en)