Kedatangan Gubernur, Bupati Disambut Secara Adat
Sangihe, BeritaManado.com-Program bulanan Bupati Jabes Ezar Gaghana SE ME, dan Wakil Bupati (Wabup) Helmud Hontong SE, kembali bergulir.
Penyamatan Bunga Kepada Gubernur
Me’Daseng yang dilaksanakan di Kampung Pananaru Kecamatan Tamako, Sabtu (16/3/2019) sangat berbeda dari yang sebelumnya. Karena Me’Daseng kali ini dihadiri orang nomor satu di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Gubernur Olly Dondokambey SE.
Pembukaan Me’Daseng Ditandai Pemukulan Tanggonggong Oleh Gubernur
Pada pelaksanaan Me’Daseng ini juga dihadiri Sekretaris Provinsi (Sekprov) Edwin Silangen, Sekda Edwin Roring SE, Pimpinan Organisasi Sulut, Ketua DPRD Sangihe Benhur Takasihaeng, Adriana Dondokambey, dr Andy Silangen, Forkopimda Sangihe, Roky Wowor, Komisioner KPU Sangihe, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Kapitalaung se Kecamatan Tamako.
Foto Bersama
Sambutan Bupati mengatakan, acara Me’Daseng di Kabupeten Sangihe telah beejalan 19 kali diputaran kedua dan saat ini di Kecamatan Tamako.
“Dalam proses perjalanan Me’Daseng kami banyak mendapat masukan dari masyarakat. Karena forum ini terbuka yang memberikan berbagai hal, aspirasi, dukungan menyangkut pelayanan kepada masyarakat,” kata Gaghana.
Bupatipun berterima kasih karena Gubernur Sulut boleh langsung menghadiri Me’Daseng di Pananaru. Ini merupakan agenda yang memberikan tata nilai bagi masyarakat Sangihe.
“Kita berterima kasih kegiatan Me’Daseng yang dilaksanakan kali ini sangat istimewah, karena pelaksanaan Me’Daseng di Pananru Kecamatan Tamako dihadiri langsung oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey,” ungkap Gaghana.
Sementara itu Gubernur Sulut Olly Dondokambey dalam sambutanya mengatakan, tentunya sebagai Pemerintah Sulut sangat berterima kasih bisa hadir ditengah-tengah masyarakat yang ada di Kecamatan Tamako dalam program Me’Daseng.
“Ini suatu hal yang sangat baik dan tentunya perlu dilaksanakn terus-menerus karena disini ada budaya dan menyerap apa yang sebenarnya masyarakat ingin. Karena Pemerintah itu harus hadir ditengah-tengah masyarakat,” ujar Dondokambey.
Muda-mudahan lanjut Dodndokambey, program Me’Daseng yang dilaksanakan setiap bulan berjalan disetiap Kecamatan dapat menjabwab kebutuhan dan aspirasi dari masyarakat.
“Manfaat dari pelaksanaan program Me’Daseng ini dapat dirasakan langsung oleh masyarakat,” tutur Dondokambey.
(***/Christian Abdul)