TNI Siap Mendukung Untuk Ciptakan Rasa Aman, Damai dan Sejahtera Bagi Warga Lingkar Tambang.
MINUT – SEBAGAI bentuk kepedulian terhadap pembangunan daerah, PT Meares Soputan Mining (MSM) dan PT Tambang Tondano Nusajaya, mengucurkan sekitar USD 1,2 juta,melalui pengembangan program Tanggungjawab Sosial Perusahaan, atau lebih dikenal dengan Corporate Social Responsbility (CSR).
Sejumlah program pembangunan infrastruktur, Pengembangan Usaha dan Hubungan Masyarakat, seperti fasilitas umum, fasilitas pendidikan, kesehatan, ekonomi dan budaya.
Menurut Manajer Community PT MSM dan PT TTN, Djono, program ini merupakan implementasi dari rapat Musrembang kabupaten/kota Minahasa Utara dan Bitung.
“Program yang dicanangkan hari ini, merupakan usulan dari pemerintah desa dan kelurahan yang ada di wilayah perusahaan, melalui Musrembang beberapa waktu lalu,” jelas Djono.
Lanjut menurutnya, Apa yang tidak tertata dalam program pemerintah, coba diisi oleh PT MSM dan PT TTN, sekalipun belum secara keseluruhan terjangkau dan apa yang sudah dicanangkan, tidak bersifat statis, namun fleksibel sesuai kondisi yang ada.
Sementara, Presiden Direktur PT MSM dan PT TTN, Terklelin Purba meminta dukungan semua pihak, sehingga berbagai program yang sudah disepakati bersama, dapat maksimal dilaksanakan.
“Ini bagian dari komitment dan tanggungjawab sosial PT MSM dan PT TTN, dalam rangka peningkatan kesejahteraan warga sekitar wilayah operasional perusahaan,” ungkap Terkelin Purba.
Bupati Minahasa Utara, Drs Sompie Singal MBA, saat menyaksikan penandatanganan Rencana Kerja Program CSR 2014 PT MSM dan PT TTN, di hotel Sutan Raja, Minahasa Utara, kemarin (19/3) meminta agar program dapat berjalan baik dan tidak tumpang tindih.
“Saya sangat berharap, apa yang sudah diprogramkan ini, dapat berjalan baik, sehingga benar benar bermanfaat bagi masyarakat yang ada di wilayah operasional PT MSM dan PT TTN,” ujar Bupati Minahasa Utara, Drs. Sompie Singal, MBA,
Bupati Sompie juga menekankan, agar program pendidikan menjadi prioritas, sehingga generasi berikut sebagai penerus, dapat menjadi Sumber Daya Manusia yang berkualitas, dan memiliki daya saing.
Dandim 1310 Bitung, Letkol Inf. Yarnedi Mulyadi, yang hadir dalam acara penandatanganan ini, menyatakan siap membantu dan menyukseskan program Pengembangan Masayarakat yang sudah dicanangkan PT MSM.
Menurutnya, TNI memiliki kepentingan terhadap masyarakat, pemerintah dan perusahaan. Dengan berbagai program TNI, hal ini dapat disinergikan.
“Kepentingan kami, adalah turut serta bersama seluruh stakeholders, untuk menciptakan rasa aman, damai dan terutama kesejahteraan bagi masyarakat yang ada di wilayah operasional PT MSM dan PT TTN,” ungkap Mulyadi.
Pelaksanaan program pengembagan kemasyarakatan ini, PT MSM dan PT TTN menggandeng PT Gerbang Daya Sinergi (GDS) sebagai konsultan program CSR, yang sudah berpengalaman menjadi konsultan untuk proyek-proyek pemberdayaan masyarakat.
Dalam melakukan pendampingan pelaksanaan program, mereka bergerak berdasarkan ketentuan, dengan tetap melibatkan pemangku kepentingan di wilayah program, dan tetap mengutamakan kearifan lokal, sehingga program yang dijalan, dapat tepat sasaran dan bermanfaat.
Hadir dalam penandatanganan pencanangan program pemberdayaan masyarakat PT MSM dan PT TTN, Camat Likupang Timur, kabupaten Minahasa Utara, Styvi Watupongoh, SiP, Camat Ranowulu, Kota Bitung, Andre Rantung, AMP, serta para Hukum Tua dan ketua BPD yang ada di 13 desa binaan PT MSM dan PT TTN. (*)