Ratahan – Siapa menyangka jika orang kepercayaan Gubernur Sulut, DR Sinyo Harry Sarundajang (SHS) yang kini tengah memegang jabatan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi, Dr Maxi Rondonuwu pernah melakoni pekerjaan sebagai tukang gunting kain saat masih duduk dibangku Sekolah Menengah Pertama (SMP) di wilayah Mitra sekarang ini.
Hal ini diungkapkan Rondonuwu saat berkunjung di Pasar Ratahan. Dilokasi itu, MaRon sapaan akrabnya kemudian satu persatu menyapa para penjual berbagai kebutuhan pokok warga. Tepat di sebuah tokoh kain, putra kelahiran Tombatu ini kemudian masuk dan berbincang-bincang dengan pemilik tokoh. Disana Ia sedikit mengenang dan menceritakan jika orang tuanya juga berprofesi sebagai penjual kain saat dirinya masih duduk di bangku SMP.
“Menggunting kain saat ada pembeli adalah pekerjaan saya dulu. Setiap pulang sekolah saya harus membantu orang tua menjual kain dagangan di pasar,” kenang Maxi. Lanjut, calon kuat bupati Mitra ini mengakui hasil yang didapat tatkala menekuni pekerjaan meski sekecil apapun. “Tentunya bekerja dengan tekun dan jujur, dan yang paling pokok adalah mengandalkan Tuhan dalam segala hal. Niscaya kita pasti dibuatNya berhasil,” pungkasnya.(dul)