Foto bersama dengan warga usai reses
Manado – Sebagai wujud menunjukkan komitmennya sebagai wakil rakyat, Markho Tampi yang saat ini dipercaya kembali sebagai anggota DPRD Kota Manado pada periode kedua kalinya memastikan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat harus diperjuangkan.
Pada kegiatan reses Tampi yang dilaksanakan di Kelurahan Sindulang Satu Lingkungan II Kecamatan Tuminting, berbagai aspirasi yang membanjiri kegiatan tersebut yang diantaranya perbaikan talud dan saluran drainase, lampu jalan, jalan rusak, peningkatan layanan kesehatan di Puskesmas, operasi beras murah dan perbaikan sekolah tingkat dasar.
Menanggapi aspirasi warga tersebut, tanpa ragu Tampi memastikan apa yang disampaikan warga masyarakat akan diperjuangkan oleh lembaga DPRD Kota Manado sebagai bentuk tanggungjawab dari lembaga yang didiami para wakil rakyat tersebut.
“Ini bukan sekedar janji saja. Tapi, semua keinginan masyarakat akan saya perjuangan dan sekaligus mengawalnya untuk terealisasi,” kata Tampi.
Politisi PDIP ini menjelaskan, dalam rangka merjawab segala kebutuhan masyarakat yang disampaikan dalam reses, akan ditindaklanjuti oleh pemerintah secara bertahap karena tidak bisa secara sekaligus.
“Apa yang menjadi aspirasi sudah saya tampung semua. Tapi bukan hanya dijadikan catatan saja. Semua aspirasi ini akan saya bahas bersama rekan-rekan di lembaga dewan yang nantinya akan direkomendasikan sebagai usulan program ke pemerintah. Memang tidak bisa sekaligus direalisasi, namun bertahap. Intinya, semuanya akan ditindaklanjuti dengan mekanisme dan ketentuan yang berlaku,” tegasnya. (leriandokambey)